Staycation di 6 Villa Tepi Pantai Bali Ini Cocok Buat Healing

Sedang cari villa tepi pantai Bali untuk healing? Ada Cukup Banyak Pilihan. Terutama karena Provinsi satu ini memang menawarkan berbagai destinasi wisata dengan layanan resor serta villa terbaik.

Kesibukan sehari-hari dengan berbagai aktivitas yang menyita waktu membuat kesehatan mental kamu mungkin akan terganggu. Stres sangat mungkin dialami, terutama jika tekanan didapatkan terlalu banyak.

Di saat seperti inilah kamu perlu mengambil jeda, menjauhi rutinitas membosankan, dan memperbaiki kondisi kejiwaan. Siapkan koper atau ransel kamu, lalu pesan tiket dan booking room untuk Staycation.

Pulau Dewata merupakan salah satu destinasi liburan dalam negeri yang menyajikan pemandangan eksotis. Sehingga sangat cocok buat mengembalikan suasana hati kamu dan memperbaiki mood.

6 Villa Tepi Pantai Bali yang Punya Pemandangan Istimewa

Di Bali banyak tempat wisata bisa dikunjungi, mulai dari pantai, gunung, dan wisata pedesaan. Selain itu, kulinernya juga sangat bervariasi. Kearifan lokal dan budaya kental juga bisa dimanfaatkan untuk program healing serta mengembalikan kewarasan mental.

Kalau staycation harus pilih tempat yang nyaman dan berkesan, seperti beberapa resor rekomendasi kami berikut:

1. Kedamaian Dibalut Kemewahan dalam Suite Samabe Bali

Menemukan kedamaian merupakan hal penting saat kamu berusaha melakukan healing. Namun, apabila dapat disatukan dengan kemewahan, mengapa tidak? Samase Bali Sutes & Villas dapat menyediakannya dalam satu paket.

Di resor pantai ini kamu dapat menemukan kolaborasi apik antara kedamaian dan kemewahan dengan konsep all-inclusive. Rekomendasi dari kami adalah memilih ruang Ocean Pool, sebab layanannya paling lengkap dan terbaik.

Saat di kamar bisa langsung mendapatkan pemandangan samudera luas di pagari dengan taman bunga apik. Ini merupakan keunggulan yang ditawarkan Samase sebagai villa tepi pantai Bali.

Bahkan kamu dapat menikmati keindahan tersebut sembari berendam atau mandi susu. Bisa juga menikmatinya sambil berenang di kolam renang pribadi. Cocok juga digunakan berlibur bersama pasangan.

Mau makan enak? Villa tepi pantai Bali ini juga menyediakannya. Sajian khas Mediterania siap memanjakan lidah dengan rempah-rempahnya yang khas. Ingin masakan Eropa, kamu tinggal melipir ke Restoran Crystal Blue.

Makan malam ditemani santapan lezat disertai suara ombak disertai panorama laut petang hari sangat ampuh mengusir stres. Jadi, program healing kamu dijamin sukses 100 persen.

2. Panorama Spektakuler Pantai Bali Ulu Segara

Liburan menakjubkan dengan panorama laut spektakuler sejauh mata memandang akan ditemukan di Ulu Segara. Berlokasi di sepanjang pantai sehingga kalau mau berenang di pantai tinggal melangkah ke luar kamar saja.

Dalam beberapa menit sudah bisa merasakan air laut yang asin dan menyegarkan. Bisa sekalian berjemur atau bermain pasir serta berselancar.

Salah satu kegiatan yang ditawarkan daerah wisata pantai adalah berenang. Namun, jika tidak mau berenang di pantai, bisa ganti kolam renang pribadi plus juga bisa menikmati layanan butler sepanjang hari.

Mau tahu bagaimana rasanya punya pelayan pribadi, harus ambil paket terbaik dari villa tepi pantai Bali Ulu Segara. Tempat ini akan benar-benar memanjakan tamu dan memberikan pengalaman tidak terlupakan.

Manjakan perut dan lidah dengan beragam menu lezat di restoran sembari menikmati keindahan laut Bali bagian Selatan dari jendela-jendela kaca tinggi. Setelah makan, bisa pindah ke bar untuk menikmati minuman ringan.

Tamu dapat menginap dengan membayar mulai dari IDR 6 juta per malam. Tidak termasuk layanan restoran serta bar. Siapkan budget lebih untuk bisa benar-benar have fun.

3. The Samaya: Resor Terbaik yang Menawarkan Rasa Damai

Tiga hal yang penting untuk healing, yaitu kedamaian agar bisa mencapai ketenangan, tapi tetap terbalut dalam kemewahan. Semua itu ada dalam villa tepi pantai Bali The Samaya.

Eits, jangan salah, privasi sangat terjaga sehingga membuat kamu bisa menyendiri dan menikmati liburan menyenangkan. Kalau takut dan tidak nyaman pergi sendiri, bisa ajak orang terdekat.

Selain digunakan untuk healing, banyak juga pasangan memanfaatkan room Samaya untuk berbulan madu. Karena juga disediakan paket dan layanan bulan madu. Namun, privasi antar tamu tetap terjaga dengan baik.

Kelas yoga villa tepi pantai Bali The Samaya harus kamu ikuti jika ingin membuang pemikiran negatif. Sangat cocok untuk meregangkan otot dan ketegangan sehingga mampu menghilangkan stres serta beban mental.

Layanan 24 jam memudahkan kamu untuk memenuhi kebutuhan, misalnya ingin kudapan tengah malam akan langsung dilayani. Harga booking per malam sekitar IDR 6,9 juta.

4.Villa Tantangan: Privasi untuk Healing

Villa tepi pantai Bali satu ini bisa menampung 3 hingga 6 tamu sekali menginap, tapi tetap memberikan privasi bagi tamu. Dengan ruang terpisah dan dapat dipilih oleh tamu saat melakukan booking.

Tantangan memberikan layanan terbaik dan menjadi salah satu favorit wisatawan lokal maupun internasional. Lokasinya di Kawasan Kuta sehingga mobilitas ke berbagai tempat wisata sangat mudah.

Kamu bisa mendapatkan panorama samudera Hindia sembari bersantai di kamar atau berenang. Selain itu, jangan lupa manjakan lidah serta perut dengan makanan mewah khas Bali atau sesuai request.

5. Villa Singa: Fasilitas Staycation Super Lengkap

Menawarkan 6 kamar inap dengan panorama menakjubkan, Villa Singa sangat pas dijadikan tempat staycation kamu. Bukan hanya pemandangan, fasilitas yang ditawarkan villa tepi pantai Bali ini juga sangat lengkap.

Bukan hanya kamar yang nyaman dengan kasur empuk dan bersih, berbagai teknologi modern, seperti Wi-Fi juga siaran Netflix. Kamu juga dapat dek beserta teras pribadi dan kolam renang super besar.

Mau layanan tambahan lainnya, seperti chef dan supir pribadi? Juga tersedia sehingga liburan kamu akan benar-benar sempurna. Biaya layanan pribadi sudah termasuk dalam sewa ruangan atau paket menginap yang diambil.

Bukan hanya orang dewasa, villa Singa juga sangat welcome dengan bayi dan anak. Terdapat perlengkapan serta peralatan untuk bayi dan anak-anak sehingga juga cocok digunakan sebagai tempat liburan keluarga.

Kalau ingin menginap di villa tepi pantai Bali Singa, harus reservasi jauh-jauh hari sebab banyak wisatawan tertarik menginap di dalamnya.

6. Villa Voyage: Kemewahan yang Memanjakan

Kamu perlu mengeluarkan biaya sekitar IDR 9 jutaan untuk satu malam bermalam di Voyage. Meskipun termasuk mahal, tapi pelayanan yang diberikan sepadan dengan jumlah uang tersebut.

Kamu bisa mendapatkan kamar tidur pribadi dan memilih salah satu dari lima kamar tersedia. Private pool dan chef pribadi yang mampu memasak berbagai menu pilihan. Tinggal di kamar saja rasanya seperti surga.

Villa tepi pantai Bali Voyage menyediakan surga dunia pribadi dengan pasir putih terpencil ditambah perairan biru kehijauan. Bukan hanya berenang, kamu juga dapat melakukan snorkeling, menyelam, dan berjemur.

Menikmati perjalanan 30 menit naik perahu dari Pelabuhan Benoa Bali dan akan langsung sampai di Voyage. Jika sudah bosan dengan fasilitas villa, coba susuri restoran di sekitar, bar, juga spa.

Mau jalan-jalan bisa mejelajahi jalur tebing cantik berujung ke Dream Beach dengan perjalanan hanya sepuluh menit jalan kaki. Selanjutnya, bisa jalan-jalan di pantai, berenang, atau duduk santai pada kursi-kursi kafe sambil menikmati pemandangan.

Kamu mau memilih healing di mana? Semua tempat yang kami rekomendasikan akan memberikan layanan terbaik sehingga saat pulang kesehatan mental kamu sudah kembali pulih. Beraktivitas dan menjalani rutinitas tidak lagi terasa berat.

Satu hal yang penting jika kamu ingin menikmati liburan menyenangkan adalah melakukan persiapan dahulu. Jangan lupa booking tempat dan room villa tepi pantai Bali jauh-jauh hari agar tidak kehabisan tempat.